Laman

Senin, 10 Juli 2017

Cara menganti Tombol Screenshot Samsung Galaxy Grand Duos dengan Mudah


Galaxy Grand DUOS merupakan salah satu smartphone terbaru yang dikeluarkan oleh samsung. Mengingat harganya yang cukup mahal, sepertinya segmen handphone ini dikhususkan untuk kalangan menengah keatas.
Hampir sama seperti seri – seri samsung sebelumnya, samsung galaxy grand duos juga mendapatkan sambutan yang luar biasa dari masyarakat mengingat handphone ini sudah dilengkapi dengan fitur – fitur yang bisa dibilang canggih dibandingkan handphone lain pada kelasnya.
Selain dilengkapi dengan kamera 8 Megapixel yang lengkap dengan LED flash, handphone ini juga menyediakan slot untuk micro SD yang bisa dijejali sampai dengan 32 GB. Hal ini dilakukan untuk memberikan kepuasan kepada pengguna apabila masih membutuhkan ruang penyimpanan yang lebih besar.
Untuk sistem operasi sendiri, Samsung Galaxy Grand duos ini mengusung Android Jelly Bean v.4.1.2 dengan layar yang berukuran 5 inci.
Ok, kembali ke topik. Berikut ini kami rangkum beberapa cara bagaimana cara mengambil Sreenshot atau screen capture dari samsung galaxy grand duos paling mudah.

3 Cara mengambil screenshot Samsung Galaxy Grand Duos

1. Cara manual menggunakan kombinasi tombol. Tombol yang digunakan adalah tombol Power dan Home, caranya:
  • Tekan tombol Home dan tombol Power secara bersamaan kurang lebih 2 sampai 5 detik. Ingat lakukan secara bersamaan.
  • Akan muncul seperti kilatan berwarna putih dengan bunyi “cekrek” seperti bunyi kamera.
  • Untuk melihat hasil screenshot, silahkan tarik ke bawah notifications bar.
2. Screen shot dengan menggunakan fasilitas Palm Swipe. Samsung galaxy grand duos ini sebenarnya sudah dilengkapi dengan fasilitas atau fitur motion gesture. Sebuah fitur yang memungkinkan pengguna smartphone memberikan perintah hanya dengan menggeser geser tangan.
Banyak fitur yang bisa dilakukan motion gesture ini, namun kali ini kita akan fokus kepada bagaimana cara mengambil screenshot saja. Untuk mengambil screenshot menggunakan motion gesture, kita akan memanfaatkan fasilitas yang bernama palm swipe. Biasanya settingan default dari fitur ini adalah mati, jadi untuk menggunakan fasilitas ini diperlukan pengaturan terlebih dahulu secara manual, caranya :
  • Buka menu setting atau pengaturan
  • Aktifkan dengan cara swipe atau menggeser tombolnya
  • Tap atau tekan pada tulisan motion
  • Pilih Palm Swipe to Capture
Setelah fitur ini diaktifkan, untuk mengambil screenshot bisa dilakukan hanya dengan menggeser tangan seperti gambar dibawah ini.
Jika langkah setting yang dilakukan benar, maka setelah tangan digeser akan muncul tanda seperti kilatan cahaya dan bunyi seperti bunyi kamera.
3. Mengambil screenshot menggunakan aplikasi tambahan. Cara yang terakhir untuk mengambil screenshot adalah dengan menggunakan aplikasi tambahan. Aplikasi ini bisa anda download langsung di google playstore.
Masukkan katakunci screenshot atau screen capture untuk menampilkan aplikasi aplikasi apa saja yang bisa digunakan. Silahkan pilih dan download salah satu aplikasi tersebut. Oh iya, Info terakhir yang kami dapatkan, beberapa aplikasi ini telah terintegrasi dengan social media. Jadi jika anda ingin membagikan hasil screenshot anda. Anda bisa langsung menekan tombol share yang telah disediakan.
Demikian 3 cara mengambil screenshoot pada Samsung Galaxy Grand Duos versi Gaptek Solutions. Menurut kami langkah yang paling mudah adalah langkah nomor dua. CUkup melakukan setting di awal, selanjutnya kita akan bisa mengambil screenshot hanya dengan menggeser tangan.
Terimakasih telah berkunjung ke website sederhana kami, semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar